regional
Langganan

Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Bantul Capai 45 Persen - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Catur Dwi Janati  - Espos.id Jogja  -  Senin, 3 Januari 2022 - 19:43 WIB

ESPOS.ID - Anak-anak berfoto dalam acara vaksinasi di SD Bantul Timur pada Sabtu (18/12). (Harian Jogja/Catur Dwi Janati)

Esposin, BANTUL -- Percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun terus digencarkan Pemkab Bantul pada awal 2022 ini. Sekolah telah melakukan koordinasi dan penjadwalan perihal waktu vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak.

Kepala Disdikpora Bantul, Isdarmoko menerangkan upaya percepatan vaksinasi kian digencarkan pada 2022. Sistematikanya, sekolah di wilayah berkoordinasi dengan Kapanewon (Kecamatan) dengan Puskesmas dan Polsek.

Advertisement

"Di Bantul kebijkannya berbasis wilayah. Jadi koordinasinya di wilayah, artinya di Kapanewon dengan Puskesmas dan Polsek, juga dengan sekolah itu sendiri," terang Isdarmoko pada Senin (3/1).

Baca juga: Waduh! Harga Minyak Goreng di Sleman Masih Tinggi

"Sudah dijadwalkan ini. Kemarin di bawah pimponan pak panewu di kapanewon-kapanewon sudah melaksanakan koordinasi untuk menentukan jadwal," imbuhnya.

Advertisement

Dari segi target, Isdarmoko herharap anak usia 6-11 tahun bisa semuanya divaksin. Harapannya Januari ini semua sasaran bisa maksimal tervaksin. "Jelas ini ditargetkan [vaksinasi optimal]. Hasil koordinasi dengan tim Satgas Kabupaten Bantul, juga dengan Dinas Kesehatan Bantul, ya kita memang targetnya semaksimal mungkin. Jadi kalau bisa nanti targetnya ya 100 persen," ujarnya.

Kendati mematok target maksimal, Isdarmoko tak menampik adanya potensi kendala anak belum bisa divaksinasi. Misalnya anak sakit anak sedang terpapar, anak tidak bersedia atau orang tuanya tidak mengizinkan.

"Tapi targetnya memang di Bantul akan segera dilaksanakan semaksimal mungkin. Kalau bisa 100 persen ya 100 persen, karena ketersedian vaksin informasinya sudah siap," tambahnya.

Advertisement

Baca juga: Gerai Vaksin Covid-19 di Objek Wisata Pantai Parangtritis Buka 24 Jam

Kasi Surveilans dan Imunisasi Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Dinkes Bantul, Abednego Dani Nugroho menyampaikan bila stok vaksin yang ada dinilai cukup untuk memenuhi target vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Percepatan yang telah dilaksanakan sejak akhir 2021 lalu nyaris mencapai 50 persn dari sasaran.

Menurut catatan Abed hingga 31 Desember 2021, sebanyak 34.296 anak usia 6-11 tahun telah mendapatkan vaksinasi dosis dari jumlah sasatan 74.982 anak. Capaian ini setara 45,74 persen atau hampir setengah dari target sasaran yang ditetapkan.

"Kita tetap fokus harapannya nanti kalau bisa Januari pekan pertama monimal kita selesai yangdi sekolah-sekolah, nanti tinggal sweeping," tutur Abed.

 

Advertisement
Arif Fajar Setiadi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif