regional
Langganan

PEMILU 2014 : Gunungkidul Identifikasi Daerah Potensi Konflik - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Harian Jogja Antara  - Espos.id Jogja  -  Minggu, 8 Desember 2013 - 21:45 WIB

ESPOS.ID - ilustrasi (kesbangpol.kemendagri.go.id)

Harianregional.com, GUNUNGKIDUL- Kantor Kesatuan Bangsa, Politik, dan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mengidentifikasi daerah-daerah yang berpotensi terjadi konflik pada Pemilu 2014.

Kepala Kesbangpol dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) GunungKidul Wahyu Nugroho mengatakan identifikasi ini merupakan antisipasi dini guna meredam timbulnya konflik yang dapat mengganggu pelaksanaan Pemilu 2014.

Advertisement

"Kami membangun intuisi untuk mengetahui gejala yang sedang terjadi di masyarakat. Kami membuat jaringan hingga masyarakat bawah untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan sekitar," kata dia, Minggu (8/12/2013).

Untuk itu, lanjut Wahyu, Kesbangpol dan Perlindungan Masyarakat Gunungkidul membentuk tim terpadu penanganan gangguan keamanan di wilayah ini.

"Pembentukan tim terpadu ini juga sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 Tahun 2013 tentang Penanganan Gangguan Keamanan Dalam Negeri. Tim terpadu akan melaksanakan tugasnya yakni mengintensifkan langkah-langkah pengamanan yang telah dilakukan selama ini," katanya.

Advertisement

Ia mengatakan, Kesbangpol-Linmas juga bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Gunungkidul untuk mengantisipasi potensi konflik.

"Kesuksesan penyelenggaraan pemilu menjadi tanggung jawab semua baik masyarakat, penyelenggara pemilu yakni pemerintah, KPU dan Panwaslu, hingga kepolisian," katanya.

Konflik ataupun pelanggaran pemilu, lanjutnya, tidak akan terjadi apabila partai politik (parpol), calon anggota legislatif (caleg), masyarakat dan penyelenggara pemilu memahami dari hakikat demokrasi.

Advertisement
Advertisement
Nina Atmasari - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif