regional
Langganan

KINERJA DPRD JATENG : Optimalkan Kinerja, Legislatif Dibantu 6 Tenaga Ahli - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Jibi Solopos Antara  - Espos.id Regional  -  Kamis, 16 April 2015 - 01:50 WIB

ESPOS.ID - ilustrasi

Kinerja DPRD Jateng bakal ditingkatkan. Untuk menggenjot kinerja, DPRD akan menggandeng tenaga ahli dari kalangan perguruan tinggi 

 

Advertisement

Kanalsemarang.com, SEMARANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang bakal diperkuat oleh enam tenaga ahli dari perguruan tinggi untuk mengoptimalkan kinerja dan produk yang dihasilkan.

"Kami baru saja melakukan pertemuan dengan jajaran rektor perguruan tinggi di Kota Semarang, baik negeri (PTN) maupun swasta (PTS)," kata Ketua DPRD Kota Semarang Supriyadi di Semarang seperti dikutip Antara, Selasa (15/4/2015).

Politikus PDI Perjuangan itu menjelaskan silaturahmi dengan jajaran rektor itu menghasilkan kesepakatan untuk menindaklanjuti dengan kerja sama dalam penguatan peran dan tugas DPRD Kota Semarang.

Advertisement

Menurut dia, bantuan tenaga ahli sangat diperlukan agar legislatif dalam menjalankan trifungsi yang diembannya, yakni fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan bisa berjalan dengan optimal.

"Diharapkan kualitas peraturan-peraturan daerah yang dihasilkan bisa semakin berkualitas. Rencananya, kami akan minta enam tenaga ahli dari berbagai bidang dari berbagai perguruan tinggi," katanya.

Penempatan tenaga ahli, kata dia, disesuaikan dengan keunggulan setiap perguruan tinggi, misalnya tata ruang dari Universitas Diponegoro (Undip) dan hukum dari Universitas Islam Sultan Agung (Unissula).

Advertisement

Wakil Ketua DPRD Kota Semarang Joko Santoso menambahkan silaturami tahap pertama dengan kalangan perguruan tinggi dilakukan dengan mengundang perwakilan enam PTN dan PTS di Kota Semarang.

"Tahap pertama, kami undang empat perguruan tinggi, yakni Undip, Unissula, Universitas Negeri Semarang (Unnes), dan Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang," kata politikus Gerindra itu.

Advertisement
Sumadiyono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif