regional
Langganan

KEKOSONGAN JABATAN DI PROV DIY : 253 pejabat Eselon II dan III Akhirnya Dilantik - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Gilang Jiwana Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Selasa, 26 Januari 2016 - 20:20 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/Dok)

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X akhirnya melantik 253 pejabat Eselon II dan III Pemerintah Daerah (Pemda) DIY.

 

Harianregional.com, JOGJA – Setelah sempat tertunda,Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X akhirnya melantik 253 pejabat Eselon II dan III Pemerintah Daerah (Pemda) DIY. Sisa posisi yang kosong rencananya akan diisi dengan lelang jabatan.

Advertisement

Pelantikan terharap 34 pejabat Eselon II dan 219 pejabat Eselon III itu dilakukan di Bangsal Kepatihan Selasa (26/1). Seluruh pejabat yang dilantik datang dengan busana khas Yogyakarta lengkap dengan keris dan blangkon bagi pejabat laki-laki.

Awalnya pelantikan pejabat Eselon II dan III dibarengkan dengan pejabat Eselon IV dan V akhir Desember lalu. Namun kondisi kesehatan Sultan yang tak baik memaksa pelantikan dibagi menjadi dua kelompok. Pejabat Eselon IV dan V sudah dilantik terlebih dahulu oleh Sekda, sementara sisanya diundur sampai kemarin

Sultan mengatakan dalam pelantikan ini beberapa pejabat tetap berada di posisi yang sama. Selain itu ada pula sebagian yang mutasi dan dipromosikan. Diapun meminta para pejabat baru ini bisa memiliki inisiatif dalam bekerja dan mengembangkan ide untuk inovasi layanan pemerintahan.

Advertisement

“Jangan hanya nengga dawuh, itu menunjukkan kemalasan berpikir dan minimnya prakarsa untuk maju,” tegas Sultan.

Selain melantik pejabat Eselon II, pelantikan ini sekaligus meresmikan penambahan struktur kelembagaan di Pemda DIY. Sebelumnya terdapat 34 lembaga dan kini berkembang menjadi 42 lembaga. Penambahan lembaga ini merupakan amanat Perdais Nomor 3 Tahun 2015 tentang Kelembagaan. Meskipun pejabat bberapa lembaga baru dilantik sekarang, secara organisasi lembaga-lembaga yang baru sudah mulai bekerja per satu Januari lalu dengan dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) yang sudah ditunjuk.

Advertisement
Advertisement
Sumadiyono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif