regional
Langganan

KASUS PEMBUNUHAN : Buron Setahun, Tersangka Pembunuh Ditangkap - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Jibi Solopos Antara  - Espos.id Regional  -  Senin, 26 Januari 2015 - 15:50 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Kasus pembunuhan di semarang kembali terungkap. Setelah buron selama setahun, seorang tersangka pelaku pembunuhan akhirnya diringkus polisi di rumah mertuanya

Advertisement

 

Kanalsemarang.com, SEMARANG - Polisi meringkus Slamet Pamuji,28, warga Candisari, Semarang, Jawa Tengah, pelaku pembunuhan yang sudah buron sekitar setahun.

"Ditangkap di rumah mertuanya di Rembang," kata Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Djihartono seperti dikutip Antara, Senin (26/1/2015).

Advertisement

Ia menjelaskan peristiwa pembunuhan terhadap Djaswadi,55, warga Kampung Sumeneba Nomor 107 Kauman, Semarang Tengah tersebut, terjadi pada Januari 2014.

Peristiwa pembunuhan itu, bermula ketika korban berselisih dengan Supri,50, ayah mertua pelaku. "Terjadi keributan gara-gara masalah nonton televisi waktu di Pasar Johar," katanya.

Saat itu, Supri yang berselisih dengan Djaswadi mengadu ke pelaku. Pelaku yang merasa jengkel kemudian menghampiri korban sambil membawa balok kayu.

Advertisement

Kayu tersebut kemudian dipukulkan ke kepala korban hingga terjatuh. Akibat pukulan benda keras itu, korban sempat dirawat di rumah sakit sebelum akhirnya tewas.

Usai kejadian, tersangka Slamet Pamuji dan Supri langsung kabur ke Rembang.

Advertisement
Sumadiyono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif