regional
Langganan

Viral Tabrak Lari di Kotabaru Jogja, Begini Kronologi dan Penjelasan Polisi - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Sunartono  - Espos.id Jogja  -  Rabu, 10 Juli 2024 - 12:54 WIB

ESPOS.ID - Dua kendaraan terlibat lakalantas telah diamankan di Kantor Laka Lantas Jalan Sudirman, Kota Jogja, Rabu (10/7/2024). (Istimewa/Polresta Jogja)

Esposin, JOGJA — Dugaan kecelakaan tabrak lari terjadi di kawasan Jalan Ahmad Jazuli, Kotabaru, Kota Jogja, Rabu (10/7/2024) dini hari. Sopir yang menabrak saat ini telah diamankan Polresta Jogja untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Kabar tabrak lari itu viral di media sosial (medsos) yang diunggah oleh akun Instagram @merapi_uncover.

Advertisement

Tabrak lari itu terjadi tepat di sebelah barat Masjid Syuhada. Adapun korban adalah mobil taksi online yang sedang menunggu penumpang.

Kondisi mobil yang ditabrak tampak rusak parah di bagian belakang, kaca belakang pecah hingga as roda patah. "02:56 Tabrak lari tkp barat masjid suhada, korban bapak grab sedang tidur di tabrak dari belakang lari sampai hotel santika, pelaku mabuk," tulis akun tersebut.

 

Advertisement

Lihat postingan ini di Instagram

Advertisement

Advertisement

Advertisement

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Merapi Uncover (@merapi_uncover)

Saat dimintai konfirmasi Kasat Lantas Polresta Jogja Kompol Maryanto membenarkan adanya peristiwa tersebut. Mobil Kijang Inova dengan nopol AB 1889 FP menabrak Mobil AB 1218 JY ang sedang berhenti.

"Benar bahwa telah terjadi laka lantas antara Mobil Nopol AB 1218 JY di Jalan Ahmad Jazuli Yogyakarta kemudikan saudara Maskur Aminanto warga Srontakan Argomulyo Bantul dengan Kijang Inova No Pol AB 1889 FP yang mengakibatkan kendaraan AB 1218 JY rusak bagian belakang dan tidak ada korban jiwa," katanya melalui pesan singkat Rabu pagi.

Ia menjelaskan kecelakaan itu terjadi saat mobil Kijang Inova berjalan dari arah selatan kemudian tiba-tiba oleng dan menabrak mobil yang sedang berhenti. Saat ini sopir yang menabrak diamankan di Polresta Jogja.

Kasi Humas Polresta Jogja, AKP Sujarwo, menjelaskan kronologi kejadian ini bermula ketika mobil Kijang Innova bernomor polisi AB-1889-FP yang dikemudikan WID melaju di Jalan Ahmad Jazuli dari arah selatan ke utara, pada pukul 02.30 WIB.

Advertisement

Sesampainya di barat Masjid Syuhada, mobil tersebut tiba-tiba oleng dan menabrak dari belakang Suzuki Ertiga bernomor polisi AB-1218-JY yang sedang terparkir di pinggir jalan.

“Pengemudi Innova sempat melarikan diri, tetapi dikejar oleh warga dan akhirnya tertangkap di Jalan Jendral Sudirman, depan Bank Mandiri,” ujarnya saat dikonformasi.

Kedua belah pihak kemudian diserahkan kr Unit Laka Lantas Polresta Jogja.

“Penabrak saat ini telah diamankan di Kantor Laka Lantas Polresta Jogja, untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kendaraan yang terlibat laka lantas untuk saat ini juga telah diamankan di Polresta Jogja,” ungkapnya.

Kejadian tersebut mengakibatkan sejumlah kerusakan, pada mobil Innova meliputi kap depan penyok, bodi kiri depan penyok, velg kiri depan pecah, lampu kiri depan pecah, bumper depan pecah, spion kiri patah.

 

Berita ini telah tayang di Harianregional.com dengan judul "Viral Tabrak Lari di Kotabaru Jogja, Begini Penjelasan Polisi"

Advertisement
Mariyana Ricky P.D - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif