regional
Langganan

Seru! Ini Cara Polres Demak Jaga Situasi Kondusif Jelang Pemilu 2024 - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Adhik Kurniawan  - Espos.id Jateng  -  Minggu, 12 November 2023 - 14:08 WIB

ESPOS.ID - Kegiatan bertajuk Trabas Kamtibmas yang digelar Polres Demak dan Dandim 0716 di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen. (Istimewa/Polres Demak)

Esposin, DEMAK -- Ada banyak cara yang dilakukan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pemilu 2024. Salah satunya dengan menggandeng komunitas offroad dalam kegiatan bertajuk Trabas Kamtibmas yang digelar Polres Demak dan Dandim 0716 di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen.

Kapolres Demak, AKBP Muhammad Purbaya, mengatakan ada ribuan peserta dari berbagai daerah mengikuti Trabas Kamtibmas. Kegiatan ini bertujuan untuk mewadahi dan menyalurkan hobi masyarakat pada olahraga trabas sekaligus mengajak masyarakat untuk menjaga situasi kondusif menjelang Pemilu 2024.

Advertisement

“Kegiatan ini sekaligus untuk menjalin silaturahmi dan mendekatkan Polri dengan masyarakat demi terwujudnya Pemilu 2024 yang aman dan damai,” kata Kapolres kepada Esposin, Minggu (12/11/2023).

Terkait jalur Trabas Kamtibmas, Kapolres menyampaikan kurang lebih 30 kilometer. Dimulai dan berakhir dengan garis start dan finis di depan Masjid Baitul Muttaqin, Dukuh Karangmalang, Desa Batursari.

“Jalurnya sangat memacu adrenalin peserta karena meliputi area perbukitan, sungai, dan tanjakan di Mranggen dan Karangawen. Kegiatan ini diikuti kurang lebih 1.260 peserta dari berbagai daerah. Tidak hanya dari Demak, namun juga dari daerah lain,” jelasnya.

Advertisement

Dalam Trabas Kamtibmas ini, Polres Demak turut mengadakan bakti sosial kesehatan serta bantuan sosial berupa pembagian paket sembako. Selain itu juga ada bakti sosial penyaluran bantuan untuk pembangunan Masjid Baitul Muttaqin.

“Bakti sosial pembangunan Masjid Baitul Muttaqin ini diharapkan dapat membuat masyarakat sekitar merasa nyaman dan khusyuk dalam menjalankan ibadah,” katanya.

Advertisement
Ponco Suseno - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif