regional
Langganan

Perayaan Harlah PDIP Sleman Sempat Ricuh, Polisi Lepas Tembakan Peringatan - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Yudho Priambodo Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Senin, 27 Februari 2017 - 06:20 WIB

ESPOS.ID - Pelantikan Satgas PDIP Kabupaten Sleman yang dilakukan oleh ketua DPD PDIP Bambang Prastowo saat peringatan hari ulang tahun partai ke 44 di Halaman Stadion Tridadi, Sleman, Minggu (26/2/2017). (Yudho Priambodo/JIBI/Harian Jogja)

Perayaan hari ulang tahun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ke 44 dan pelantikan Satgas PDIP Kabupaten Sleman sempat diwarnai aksi kericuhan dari simpatisan partai.

Harianregional.com, SLEMAN- Perayaan hari ulang tahun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ke 44 dan pelantikan Satgas PDIP Kabupaten Sleman sempat diwarnai aksi kericuhan dari simpatisan partai.

Advertisement

Ketua DPD PDIP DIY bambang Prastowo mengatakan, kericuhan sempat muncul dari sesama simpatisan saat acara diselingi dengan hiburan musik. Ia mengatakan, memang semangat dari para simpatisan pada hari ulang tahun partai memang luar biasa sehingga demikian datangnya simpatisan dari daerah lain yang belum saling mengenal menimbulkan sedikit permasalahan.

"Kader-kader partai ini karena lama tidak berkumpul, semangat mereka luar biasa sekali. Tadi mungkin hanya karena belum saling mengenal dan ada sedikit berselisih jadi sempat ada konflik, namun sudah dikondisikan oleh satgas partai," katanya, saat perayaan hari ulang tahun dan pelantikan satgas PDIP Sleman, di Halaman Stadion Tridadi Sleman, Minggu (26/2/2017) siang.

Dikatakannya, ke depan memang harus dipahami betul oleh kader-kader partai untuk terus menjaga martabat kehormatan partai dan menjaga ketentraman masyarakat. Sehingga perkumpulan dari para kader-kader memang perlu dilakukan supaya sesama kader mampu saling mengenal dan bisa meredam konflik antar personal.

Advertisement

Bambang juga mengatakan kepada para kader ketika memiliki permasalahan, baik di internal partai atau pun dengan pihak luar alangkah baiknya harus diselesaikan dengan baik seperti dengan cara berdialog tanpa harus ada tindak kekerasan.

"Kita juga perlu introspeksi diri, kami juga selalu memberikan bimbingan secara intern supaya para kader dapat saling menghargai," ujar dia.

Meski sempat ricuh, setelah suasana dapat dikondisikan oleh satgas dan petugas kepolisian kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pelantikan satgas partai. "Satgas partai ini penting bagi kehidupan partai. Mereka menjadi pilar utama dari partai," katanya.

Advertisement

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Sleman, AKP Sepuh Siregar mengatakan kericuhan yang sempat terjadi adalah permasalahan internal pantai. Sementara untuk pelaku yang diduga memicu keributan sudah diamankan oleh pihak intern dalam hal ini sudah diamankan oleh satgad partai.

"Ada satgas partai karena masalah intern, back up kami untuk memonitor kegiatan supaya lancar sampai akhir acara. Tembakan peringatan dari anggota itu bersifat melerai supaya kericuhan juga tidak membesar dan segera diamankan," katanya.

Advertisement
Nina Atmasari - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Pdip Sleman
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif