regional
Langganan

PENGUMUMAN SNMPTN: Dari 69.000 Pendaftar, UGM Terima 3.318 Mahasiswa Baru - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Nina Atmasari Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Senin, 27 Mei 2013 - 19:59 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Bisnis Indonesia)

Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/bisnis)

JOGJA—Ribuan calon mahasiswa dinyatakan lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) di UGM, UNY dan UIN. Mereka harus melakukan verifikasi data yang telah dimasukkan saat pendaftaran.

Advertisement

Pendaftar yang tidak lolos masih memiliki kesempatan untuk masuk perguruan tinggi negeri melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Pengumuman seleksi ini, termasuk di universitas negeri lainnya, telah bisa dilihat di website resmi SNMPTN yakni snmptn.ac.id dan website resmi universitas, serta melalui media massa. Bagi peserta seleksi yang kesulitan mengakses internet bisa mendatangi PTN terdekat di wilayahnya dan meminta informasi di bagian humas.

Di Universitas Gajah Mada (UGM) ada 3.318 calon mahasiswa yang lolos SBMPTN, menyisihkan 69.000 pendaftar.

Advertisement

“Mereka telah melalui seleksi yang ketat, dan dari pendaftar yang diterima tersebut, termasuk di dalamnya 475 penerima beasiswa Bidikmisi,” jelas Agr. Sri Peni Wastutiningsih, Direktur Akademik UGM, Senin (27/5).

Program studi dengan tingkat selektivitas tertinggi di UGM dalam seleksi kali ini adalah prodi Gizi Kesehatan, Teknologi Informasi, Ilmu Komputer, Keperawatan, dan Pendidikan Dokter untuk kelompok IPA. Sedangkan untuk prodi IPS selektivitas tertinggi ada pada prodi Manajemen, Pariwisata, Sastra Inggris, Akuntansi, dan Ilmu Hubungan Internasional.

Advertisement
Advertisement
Sumadiyono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : SNMPTN UGM Mahasiswa Baru
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif