regional
Langganan

Musim Kemarau, BPBD Grobogan Dropping Air Bersih ke Desa Karanganyar dan Nampu - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ponco Suseno  - Espos.id Jateng  -  Senin, 31 Juli 2023 - 21:13 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi air bersih. (Reuters)

Esposin, GROBOGAN -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Grobogan menyalurkan bantuan (dropping) air bersih ke dua desa di daerah setempat. Total bantuan air bersih yang disalurkan mencapai belasan ribu liter air.

Informasi itu diunggah di Instagram @bpbd_grobogan, Senin (31/7/2023). Dalam keterangannya, dropping air bersih di musim kemarau ini bersumber dari APBD 2023 dan corporate social responsibility (CSR).

Advertisement

Berikut daftar dropping air bersih di dua desa di Grobogan:

1. Dusun Diren RT 004 & 011/RW 007, Desa Karanganyar Kecamatan Geyer. Dropping air bersih sebanyak 6.000 liter (dilakukan bersama PT Podo Rukun).

2. Dusun Diren RT 003/RW 002, Desa Karanganyar, Kecamatan Geyer. Dropping air bersih sebanyak 5.000 liter.

Advertisement

3. Dusun Krajan RT 003/RW 001, Desa Nampu, Kecamatan Karangrayung. Dropping air bersih sebanyak 6.000 liter (dilakukan bersama PT Podo Rukun).

Advertisement
Ponco Suseno - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif