regional
Langganan

Ketersediaan Sarana Telekomunikasi Objek Wisata Harus Diprioritaskan - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by David Kurniawan Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Jumat, 2 Februari 2018 - 19:55 WIB

ESPOS.ID - Logo Gunungkidul

Sarana komunikasi merupakan pendukung pengembangan wisata

Harianregional.com, GUNUNGKIDUL-Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Gunungkidul Karnila Sari menilai keberadaan sinyal telekomunikasi di destinasi wisata harus masuk skala priorotas. Pasalnya, fasilitas tersebut juga sebagai salah satu pendukung untuk pengembangan wisata yang ada di Bumi Handayani.

Advertisement

“Sinyal handphone sekarang menjadi penting karena sudah menjadi kebutuhan mendasar manusia. Jadi untuk pengembangan yang lebih baik, maka fasilitas itu harus disediakan,” kata Nila, sapaan akrabnya saat dihubungi Harianregional.com, Kamis (1/2/2018).

Menurut dia, dengan adanya sinyal maka setiap wisatawan akan tetap terghubung dengan dunia luar sehingga tidak merasa berada di tempat yang asing. “Kalau ada sinyal maka pengunjung bisa tetap eksis. Sebagai contoh saat datang ke lokasi wisata, bisa langsung foto dan menggunggahnya ke dunia maya sehingga ikut mempromosikan. Tapi kalau tidak ada, harus menunggu lebih lama untuk bisa diunggah ke media sosial,” ungkapnya.

Selain masalah keberadan sinyal di lokasi wisata, Nila juga menyoroti akses menuju lokasi wisata. Menurut dia, masih banyak jalan yang rusak sehingga mengganggu kenyamanan pengunjung. “Ini harus diperhatikan dan dicarikan solusi. Keberadaan sarana prasarana pendukung yang baik maka akan berdampak terhadap pesatnya perkembangan destinasi wisata yang dimiliki,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kusnul Istiqomah - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif