regional
Langganan

Dihadiri Ribuan Pendukung, dr Robby-Nina Deklarasi Maju Pilwalkot Salatiga - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Hawin Alaina  - Espos.id Jateng  -  Rabu, 28 Agustus 2024 - 13:50 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Esposin, SALATIGA – Pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Salatiga dari koalisi Partai Demokrat dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yaitu dr. Robby Hernawan dan Nina Agustin (Ronin) memantapkan diri untuk maju dalam kontestasi Pilwalkot Salatiga.

Pemantapan itu ditandai dengan deklarasi yang dihadiri oleh ribuan kader, timses, dan relawan di Lapangan Bulu, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, Rabu (28/8/2024).

Advertisement

Ketua DPD PSI Kota Salatiga Roy Sudiarto mengatakan deklarasi ini sebagai bentuk konsolidasi seluruh elemen pendukung Robby-Nina sebelum secara resmi mendaftar di KPU Kota Salatiga.

“Sesuai agenda kami ada 1.500 kader dan pendukung bersiap mengantarkan Pak Robby dan Mbak Nina menuju KPU. Tapi, sebelum itu ada acara seremonial deklarasi dan orasi,” terangnya, Rabu (28/8/2024).

Advertisement

“Sesuai agenda kami ada 1.500 kader dan pendukung bersiap mengantarkan Pak Robby dan Mbak Nina menuju KPU. Tapi, sebelum itu ada acara seremonial deklarasi dan orasi,” terangnya, Rabu (28/8/2024).

Juru Bicara Tim Pemenangan Paslon Ronin itu mengaku, majunya dr. Robby sebagai bakal calon Wali Kota Salatiga disambut antusias warga.

Bahkan, sejak mendapat rekomendasi resmi dari Partai Demokrat banyak pihak turut mendukung dan ingin bergabung.

Advertisement

“Memang Demokrat-PSI sengaja mengusung Pak Robby karena potensi itu. Sudah dikenal dan jelas rekam jejaknya di bidang kesehatan. Kemudian, hampir mayoritas warga Salatiga ini tahu. Tapi, kami tidak jemawa semua paslon punya kelebihan dan kekurangan masing-masing,” katanya.

Pihaknya menjelaskan, rangkaian pendaftaran ke KPU Salatiga paslon Ronin akan menumpangi dokar hias pada Kamis (29/8/2024). Sebelum itu, Ketua DPC Partai Demokrat memberikan orasi politik.

Selanjutnya kata dia, pasca-mendaftar di KPU Salatiga paslon Ronin dan pendukung serta simpatisan partai akan melakukan konvoi keliling Kota Salatiga dan finish di Kantor Demokrat.

Advertisement

“Doakan, semoga perjuangan kami dimudahkan. Pak Robby ingin mengabdi lebih luas, semoga masyarakat mendukung dan memilih beliau pada November nanti,” ujarnya.

Advertisement
Mariyana Ricky P.D - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif