regional
Langganan

Tidak Aktif, Sarwidi Terancam Recall - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Mg Noviarizal Fernandez Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Jumat, 29 Juni 2012 - 17:04 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

KULONPROGO—Ketidakaktifan anggota DPRD Kulonprogo dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Sarwidi, dalam kegiatan legislatif menjadi sorotan fraksi dan partainya. Kandidat Bupati Kulonprogo 2011 terancam di-recall.

Ketua DPC PKB Kulonprogo, Anwar Hamid mengatakan, pihaknya telah menerima laporan dari Fraksi PKB DPRD terkait menurunnya kehadiran Sarwidi ke gedung Dewan. Menurutnya, ada beberapa hal yang akan segera dibicarakan oleh pengurus partai terkait kurang aktifnya Sarwidi sebagai wakil rakyat. Untuk mengklarifikasi kurang aktifnya Sarwidi, pengurus DPC PKB Kulonprogo berencana melakukan pertemuan.

Advertisement

“Kami akan klarifikasi dulu secara organisasi seperti apa. Kami ingin ketemu langsung untuk klarifikasi di hadapan Dewan Syuro. Karena memang ada beberapa hal yang segera dibicarakan, tentang laporan-laporan Fraksi bahwa kehadirannya menurun. Selama ini kami juga sudah memberi teguran,” katanya, Jumat (29/6).

Direncanakan, Sabtu (30/6) besok, pengurus DPC akan menggelar rapat kepengurusan baru yang terbentuk dalam Muscab beberapa waktu lalu sekaligus membicarakan permasalahan terkait Sarwidi tersebut.

Wakil Ketua Fraksi PKB DPRD Kulonprogo, Yusron Martofa mengakui, Sarwidi yang juga mantan Wakil Ketua DPRD itu saat ini memang sudah tidak aktif di DPRD. Menurutnya, dengan status yang masih wakil rakyat semestinya masih harus menjalankan tugas pokok fungsinya dan ada sanksi bila beberapa kali tidak hadir mengikuti rapat paripurna.(ali)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Harian Jogja - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Dewan Sarwidi Recall
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif