regional
Langganan

PEMBATASAN BBM : Belum Ada Lonjakan Pembelian Solar di Bantul - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Bhekti Suryani Jibi Harian Jogja  - Espos.id Jogja  -  Rabu, 6 Agustus 2014 - 05:15 WIB

ESPOS.ID - Foto SPBU (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Harianregional.com, BANTUL- Pembatasan bahan bakar solar bersubsidi di seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Bantul belum memicu lonjakan pembelian solar. Mulai Senin (4/8/2014) lalu, pembelian solar hanya dilayani pagi hingga sore hari.

Di sejumlah SPBU di Bantul, pembelian solar bersubsidi masih terpantau lengang. General Manager SPBU Ghose Bantul, Subroto mengatakan, penjualan solar bersubsidi hingga saat ini masih normal. SPBU Ghose rata-rata menghabiskan 3 ton (setara 3.000 liter) solar per hari.

Advertisement

"Sampai sekarang masih normal, hari Senin ada catatannya hampir 3.000 liter. Untuk penjualan hari Selasa baru diketahui besok," terang Subroto ditemui Selasa (5/4/2014).

Pembelian solar bersubsidi masih didominasi angkutan umum. Hanya sedikit yang dijual untuk pengecer atau industri kecil. Lantaran penjualan masih normal, SPBU Ghose belum berencana menambah jumlah stok solar bersubsidi. Karena masih melihat perkembangan penjualan beberapa hari terakhir.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Nina Atmasari - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif