regional
Langganan

Update Covid-19 di Grobogan, Jumlah Pasien Dirawat Tinggal 33 Orang - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Arif Fajar Setiadi  - Espos.id Regional  -  Senin, 10 Agustus 2020 - 14:29 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi Covid-19 (Detik.com)

Esposin, PURWODADI – Jumlah pasien Covid-19 di Kabupaten Grobogan yang masih dirawat hingga Senin (10/8/2020) pagi, tinggal 33 orang. Ini menyusual adanya delapan pasien positif sembuh.

“Laporan yang diterima ada delapan pasien yang sembuh dari Covid-19. Semoga terus bertambah pasien yang sembuh,” ujar Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih .

Advertisement

Delapan pasien yang dinyatakan sembuh, menurut Endang, lima orang di antaranya berasal dari Kecamatan Purwodadi. Yakni Dwi Hastuti, 67, Supriyanto, 58, Slamet Setyo, 55, Ika Dian, 42, dan Nunuk, 57.

Anji Datangi Polda Metro, Diperiksa Terkait 'Obat Covid-19'

Sedang tiga pasien sembuh lainnya adalah, Lawiyah, 63, dari Kecamatan Toroh, Siti Murni, 57, dari Kecamatan Grobogan. Lalu Linda Dwi, 34, dari Kecamatan Godong.

Menurut Endang, selain adanya delapan pasien sembuh, pada Minggu (9/8/2020), ada tambahan dua pasien baru terkorfirmasi positif Covid-19. Yakni dua pasien dari Kecamatan Karangrayung, Ny K, 57, dan tuan Y, 62.

Advertisement

“Kendati sama-sama dari Kecamatan Karangrayung, namun keduanya berbeda desa. Keduanya dari informasi sementara tidak ada kaitannya dengan pasien positif Covid-19 sebelumnya,” ujar Endang.

Kabar Gembira! Dalam Sehari 62 Pasien Covid-19 di Grobogan Sembuh

Selain adanya pasien sembuh dan tambahan pasien baru, lanjut Endang, ada juga dua pasien Covid-19 meninggal dunia. Yakni Sri Sunarti, 64, dari Kecamatan Pulokulon, dan Rayhan, 4, dari Kecamatan Wirosari.

Jumlah Kasus

Dengan perkembangan hari ini, maka total kasus positif corona di Grobogan sampai saat ini bertambah menjadi 292 orang. Rinciannya, 33 orang masih dirawat, 227 orang sembuh,  dan 32 orang meninggal dunia.

Duh, Terkonfirmasi Covid-19 di Wonogiri Bertambah 20 Orang, Dari Keluarga Nakes

Jumlah kasus positif Covid-19 terbanyak di Kecamatan Purwodadi ada 56 kasus. Disusul Kecamatan Toroh, 40 kasus, dan Tegowanu, 30 kasus. Lalu Penawangan, 23 kasus, Gubug, 25 kasus dan Karangrayung, 21 kasus. Selanjutnya Kecamatan Tawangharjo, 18 kasus, Godong, 14 kasus, dan Grobogan, 12 kasus.
Advertisement

Kemudian Tanggungharjo, 9 kasus, Pulokulon, 9 kasus, Brati, 8 kasus. Lalu Kecamatan Wirosari, 9 kasus, Geyer, 7 kasus, dan Ngaringan, 4 kasus. Lalu Kecamatan Kedungjati, 3 kasus, Kradenan, 1 kasus, Gabus, 2 kasus, dan Klambu, 1 kasus.

 

 

Advertisement
Arif Fajar Setiadi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif