Esposin, SEMARANG — PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daops) IV Semarang menyiapkan 12 kereta api (KA) tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) nanti.
Kepala KAI Daops IV Semarang, M. Nurul Huda Dwi Santoso, memprediksi ada kenaikan volume penumpang di wilayah sekitar 5% dibanding tahun lalu saat libur Nataru nanti. Jika pada Nataru tahun lalu jumlah penumpang di wilayah PT KAI Daops IV mencapai 441.364 jiwa, maka tahun ini diperkirakan naik menjadi 463.432.
Promosi Beri Kemudahan, Sinergi BRI dan Pelni Hadirkan Layanan Reservasi Tiket Kapal
"Kami memperkirakan tanggal 22 dan 29 Desember sebagai tanggal favorit yang dipilih masyarakat untuk melakukan perjalanan saat masa libur Natal dan Tahun Baru," ujar Nurul di Kantor KAI Daops IV Semarang, Jumat (29/11/2019).
Nurul menambahkan 12 KA tambahan yang disediakan saat masa libur Nataru itu 4 di antaranya berangkat dari Stasiun Tawang Semarang tujuan Stasiun Gambir Jakarta, yakni dua KA Argo Muria Fakulatif dan dua KA Argo Sindoro Fakulatif.
Sementara 8 KA lainnya, merupakan kereta yang melintas di wilayah Daops IV, yakni dua KA Sembrani Fakulatif tujuan Surabaya Pasarturi-Gambir, dua Mataramaja Nataru relasi Malang-Pasar Senen, dua KA Brantas Nataru tujuan Blitar-Pasar Senen, dan dua KA Kertajaya Nataru tujuan Surabaya Pasarturi-Pasar Senen.
"KA tambahan ini sudah bisa dipesan tiketnya sejak 25 September di seluruh kanal penjualan," imbuh Nurul.
Selain menyediakan 12 KA tambahan, PT KAI Daops IV Semarang juga akan menjalankan 81 KA reguler saat masa libur Nataru.
PT KAI telah menetapkan masa Nataru tahun ini selama 18 hari, mulai 19 Desember 2019-5 Januari 2020.
KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya