regional
Langganan

BPBD Banjarnegara Wajibkan Warga Waspadai Rekahan Tanah - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Newswire  - Espos.id Regional  -  Senin, 18 November 2019 - 11:50 WIB

ESPOS.ID - Ilustrasi rekahan tanah yang berpotensi ambles. (Antara-Sahlan Kurniawan)

Semarangpos.com, BANJARNEGARA — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara mengimbau warga setempat mewaspadai terjadinya rekahan tanah guna mengurangi risiko bencana. Rekahan tanah itu berpotemsi memicu ambles dan longsor, terutama setelah datangnya musim penghujan.

"Masyarakat Banjarnegara kami imbau untuk selalu melakukan pengecekan lingkungan masing-masing, terutama setelah turun hujan. Apakah ada rekahan tanah atau tidak di sekitar lingkungannya?" kata Kepala Pelaksana BPPD Banjarnegara Arief Rachman di Banjarnegara, Jawa Tengah, Minggu (17/11/2019).

Advertisement

Dia menambahkan jika warga menemukan adanya rekahan tanah di sekitar lingkungan tempat tinggalnya maka disarankan segera melakukan penutupan dengan tanah. "Jika ada rekahan tanah di sekitar tempat tinggal atau di sekitar kebun warga segera tutup," katanya.

Selain itu, dia juga meminta warga untuk segera melaporkan ke BPBD Banjarnegara apabila menemukan kejadian rekahan tanah di wilayahnya masing-masing. "Segera laporkan kepada kami apabila ada kejadian rekahan tanah dan lain sebagainya, terutama bagi mereka yang tinggal di wilayah yang rawan bencana tanah longsor," katanya.

Selain itu, dia juga meminta masyarakat untuk selalu memahami tanda-tanda yang biasanya terjadi sebelum kejadian tanah longsor. "Pahami tanda-tanda bahaya, misalkan, pertama terjadi rekahan tanah, pohon atau tiang yang mendadak menjadi miring, air dari bukit mendadak keruh, ada tanah atau bebatuan yang berasal dari atas bukit hingga adanya suara gemuruh," katanya.

Advertisement

Jika menemukan tanda-tanda tersebut, kata dia, warga disarankan untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih aman. "Terutama memasuki musim penghujan saat ini, curah hujan sudah makin tinggi, maka warga diimbau untuk tidak panik namun tetap meningkatkan kewaspadaannya," katanya.

Sementara itu, Kepala Stasiun Geofisika Banjarnegara (BMKG Banjarnegara) Setyoajie Prayoedhi mengatakan pada saat ini Kabupaten Banjarnegara dan kabupaten lain di sekitarnya tengah memasuki awal musim hujan. BMKG juga memprakirakan bahwa puncak musim hujan di Banjarnegara akan berlangsung pada bulan Januari 2020 mendatang.

"Puncak musim hujan diprakirakan berlangsung pada bulan Januari untuk itu masyarakat diminta mewaspadai cuaca ekstrem mendekati puncak musim hujan nantinya," katanya.

Advertisement

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Rahmat Wibisono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif